Koramil Balai Riam Bergotong Royong Timbun Jalan Berlubang Agar Pengguna Jalan Aman dan Nyaman

    Koramil Balai Riam Bergotong Royong Timbun Jalan Berlubang Agar Pengguna Jalan Aman dan Nyaman
    Koramil Balai Riam Bergotong Royong Timbun Jalan Berlubang

    SUKAMARA - Peduli dengan kondisi jalan, Personel Koramil 1014 - 07/Balai Riam bersama Polsek Balai Riam, Satpol PP dan Aparat Kecamatan serta masayarakat melaksanakan gotong royong bersama menimbun jalan berlubang di Sekitar Bundaran burung Kecamatan Balai Riam Kab. Sukamara, (19/6/2021).

    Sebagai aparat teritorial dituntut harus selalu peduli dan peka dengan persoalan yang dihadapi masyarakat, utamanya terhadap desa binaannya. Untuk itu Personil Koramil 1014 - 07/Balai Riam membantu masyarakat dalam penimbunan jalan yang berlubang serta meratakannya.

    Salah satu masyarakat yang ikut bergotong royong mengaku bangga karena warganya bisa bahu-membahu bersama aparat TNI-Polri bergotong royong menimbun jalan yang sudah banyak berlubang.

    Ia berharap, ini dapat menjadi contoh semua warga, jika ada persoalan harus ditangani bersama-sama, sehingga ada jalan keluar yang baik. 

    "Seperti saat ini bersama-sama memperbaiki jalan dengan menimbun sejumlah titik-titik jalan yang rusak merupakan kerjasama yang baik" terangnya. (sal)

    salehwagidi

    salehwagidi

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Klaster Baru Meluas, Koramil 1014...

    Artikel Berikutnya

    Brigpol Rochim Lakukan Pemeliharaan dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Ikuti Kami